Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Hasil Lengkap Kejurnas Remaja Tenis Bandung April 2018 (Bagian 3)

Kejuaraan nasional RemajaTenis kali ini berlangsung mulai tanggal 13 hingga 15 April 2018 di lapangan tenis Caringin Bandung.

August Ferry Raturandang bersama juara RemajaTenis Bandung
foto doc AFR
Masih menurut August Ferry Raturandang dalam press release yang disampaikan kepada kami menyebutkan bahwa kegiatan RemajaTenis ini akan kembali digelar setelah Lebaran yang akan datang sehingga dapat memberi kesempatan kepada petenis- petenis yunior di seluruh Indonesia khususnya Jawa Barat untuk bisa berkembang dengan baik. 

Akan tetapi August Ferry Raturandang atau yang biasa disapa opa AFR ini sedikit menyayangkan adanya rencana bila lapangan tenis Caringin Bandung ini akan dibongkar 3 lapangan untuk dijadikan kolam renang dan satu lapangan untuk bulutangkis. Dengan demikian nantinya hanya akan  tersisakan stadion dengan 2 lapangan  saja.

"Kami prihatin terhadap lapangan tenis di Indonesia ini. Setelah lapangan tenis Senayan berubah fungsi menjadi lapangan bisbol maka korban berikutnya adalah lapangan tenis Caringin yang menunggu nasib akan dibongkar" kata August Ferry Raturandang mengakhiri keterangan pers-nya.