Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Turnamen Diakui PELTI (TDP) Yunior Kategori Dan PNP

TDP YUNIOR
KATEGORI DAN PNP

KATEGORI TDP


Turnamen Diakui PELTI (TDP) dibagi menjadi beberapa kategori berdasarkan jumlah hari penyelenggaraan turnamen dan bobot peserta.

Berikut ini adalah pembagian kategori turnamen TDP:

Kategori
Kriteria
J1
Min. 12 peserta dengan peringkat PNP antara 1 - 25
J2
Min. 10 peserta dengan peringkat PNP antara 1 - 30
J3
Min. 8 peserta dengan peringkat PNP antara 1 - 40
J4
Min. 6 peserta dengan peringkat PNP antara 1 - 50
J5
Min. 3 peserta dengan peringkat PNP antara 1 - 75
J6
Turnamen 3 hari dengan draw 32 penuh
J7
Turnamen 3 hari dengan draw 32/28
J8
Turnamen 3 hari dengan draw 16/12
J9
Turnamen 3 hari dengan draw 8/6

Catatan:
·         Kategori J1 – J5 adalah kategori untuk turnamen TDP yunior nasional selama 7 (tujuh) hari.
·         Kategori J6 – J9 adalah kategori untuk turnamen TDP yunior nasional selama 3 (tiga) hari.
·         Minimum draw untuk kategori J1 – J5 adalah draw 32.
·         Kategori J1 – J5 tidak boleh diselenggarakan di waktu yang bersamaan di dalam 1 (satu) provinsi atau dengan jarak kurang dari 100 km
·         Kategori J6 – J9 tidak boleh diselenggarakan di waktu yang bersamaan di dalam 1 (satu) kota
·         Kategori J6 – J9 tidak boleh diselenggarakan di waktu yang bersamaan di kota-kota yang termasuk di dalam provinsi DKI Jakarta.


POIN PNP

Pemain yang mengikuti turnamen TDP yunior memperoleh poin sesuai dengan kategori turnamen dan hasil yang dicapai.
Berikut ini adalah pembagian poin berdasarkan kategori turnamen:
TUNGGAL
KATEGORI
W
F
SF
QF
R16
R32
J1
150
90
45
25
10
5
J2
100
60
30
17
8
4
J3
60
36
18
10
5
3
J4
40
24
12
7
3
2
J5
30
18
9
5
2
1
J6
20
12
6,0
3,3
1,7
- 
J7
15
9
4,5
2,5
1,3
- 
J8
10
6
3,0
1,7
0,8
 -
J9
5
3
1,5
0,8
- 
- 

GANDA
KATEGORI
W
F
SF
QF
R16
J1
125
65
35
20
12
J2
80
48
25
15
9
J3
50
30
20
12
7
J4
30
20
12
7
4
J5
20
12
7
4
2


Catatan:

1.      Poin yang diolah menjadi PNP berasal dari TDP (Turnamen Diakui PELTI) atau turnamen luar negeri yang diakui oleh ITF/ATF dan dilaporkan ke Bidang/Komite Pertandingan PP PELTI dan diakui.
2.      Komite Peringkat & KTA akan menerbitkan PNP setiap bulan pada hari Senin minggu pertama.
3.  PNP/Peringkat Kelompok Umur 10th, 12th, 14th, 16th dan 18th : Putra dan Putri, akan berupa akumulasi/penjumlahan Poin dari turnamen selama 12 bulan (52 minggu) berjalan.
4.   PNP Yunior menggunakan Peringkat Kombinasi yang menggabungkan poin tunggal dan ganda dengan tujuan untuk mendorong pemain bermain ganda sejak level yunior.
Peringkat Kombinasi = Total Poin Tunggal + (25% Total Poin Ganda)
Contoh:
Pemain X
Total Poin Tunggal = 500
Total Poin Ganda = 400
25% dari 400 = 100
Poin Peringkat Kombinasi = 500 + 100 = 600

5.       Pemain yang mengikuti turnamen ITF di luar negeri dan melaporkan hasil yang diperoleh ke PP PELTI, maka poin ITF yang didapat pemain tersebut akan dikonversi ke poin PNP dengan dikalikan 5 (lima).
Contoh:
Pemain X
Juara Tunggal di ITF Grade 4 = 60 poin ITF
Konversi ke PNP = 60 x 5 = 300 poin PNP

Turnamen Diakui PELTI

Sumber: Bidang Pembinaan PP PELTI

Tags: Cara menghitung poin PNP, kategori turnamen TDP, ranking PELTI, peringkat PELTI