Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Priska Madelyn Nugroho Bidik Perempat Final Australia Terbuka 2019

Salah satu petenis putri yunior kebanggaan Indonesia, Priska Madelyn Nugroho bersama tim telah bertolak ke Negeri Kangguru guna mempersiapkan diri menghadapi turnamen grand slam Australia Terbuka yunior 2019 yang akan berlangsung mulai 19 hingga 26 Januari 2019 di Melbourne, Australia.

Priska Madelyn Nugroho bersama pelatih Ryan Tanujoyo
Australia Terbuka yunior 2019
Sebelum menuju ke Australia, Priska Madelyn Nugroho bersama tim kepelatihan yang dikomandani oleh Ryan Tanujoyo dan Elbert Sie telah menjalani serangkaian program latihan intensif selama beberapa pekan di Kota Bandung. Selain di Bandung, Dara kelahiran Jakarta, 29 Mei 2003 itu juga berlatih serius dengan mengikuti training camp bersama mantan pelatih Andy Roddick, Tarik Benhabiles di DNA Tennis Bangkok yang dikelola oleh mantan petenis top Thailand, Danai Udomchoke, dipenghujung tahun 2018 lalu.

"Kita sudah mempersiapkan Priska secara matang terutama dari segi fisik dan mental untuk menghadapi Australian Open Junior 2019, saya berharap Priska bisa bermain di peak performance pada event ini." tulis Ryan Tanujoyo dalam pesan singkatnya kepada arayanaNews sebelum berangkat ke Australia, Senin (7 Januari 2019).

Dengan berbagai persiapan yang telah dijalani selama ini, Ryan Tanujoyo optimis Priska bakal menembus babak perempat final. "Target nya masuk di 8 besar di grand slam pertama Priska dan kita akan berusaha untuk perform semaksimal mungkin. Mudah-mudahan faktor luck juga berpihak (mendapatkan draw bagus) karena di Australian Open Junior 2019 Priska berstatus unseeded." imbuh Ryan Tanujoyo.

Selain berlaga di babak utama nomor tunggal putri yunior, petenis yang turut berjasa menghantarkan tim piala Fed yunior Indonesia menduduki posisi 8 besar dunia itu, juga bakal tampil di nomor ganda berpasangan dengan petenis ranking 88 dunia yunior dari Tiongkok, Wei Sijia.

Baca juga: Priska Raih Tiket Babak Utama Grand Slam Australia Terbuka 2019

Sebelum mengakhiri obrolannya, Ryan Tanujoyo tak lupa mengharapkan dukungan serta doa dari seluruh pecinta tenis Indonesia agar Priska Madelyn Nugroho dapat menuai hasil gemilang sesuai yang diharapkan. "Kita berangkat hari ini ke Australia. Mohon dukungan doa dari seluruh pecinta tennis Indonesia. Mudah-mudahan Priska bisa memberikan yang terbaik untuk Indonesia.." tutup Ryan Tanujoyo. (arayana)