Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Kalahkan Nurin Nabila, Kholisa Sabet Gelar Juara New Armada Cup 2019

Kholisa Siti Maisaroh dari Kudus, Jawa Tengah sukses mengukir prestasi gemilang di awal tahun 2019 ini dengan merengkuh gelar juara nomor tunggal putri kelompok umur 14 tahun diajang Kejuaraan Nasional (Kejurnas) tenis yunior berlabel "New Armada Cup XXIII tahun 2019" yang berlangsung di Magelang, Jawa Tengah. 

Kalahkan Nurin Nabila,
Kholisa Sabet Gelar Juara New Armada Cup 2019
Kholisa tampil sebagai yang terbaik pada turnamen yang digelar mulai 7 hingga 12 Januari 2019 tersebut menyusul kemenangan yang dibukukannya pada laga puncak atas Nurin Nabila Wahyu asal Kabupaten Subang, Jawa Barat. 

Bertanding di court B lapangan tenis indoor Armada, Kota Magelang, hari Sabtu (12 November 2019), Kholisa Siti Maisaroh yang pada turnamen ini ditempatkan sebagai unggulan ketiga, mengalahkan Nurin Nabila Wahyu yang merupakan seeded 8 melalui pertarungan dua set langsung yang berkesudahan dengan skor 6-1 dan 6-0.

Sebelum berjibaku pada babak pamungkas, di semifinal Kholisa Siti Maisaroh secara gemilang berhasil mendepak unggulan teratas, Freya Athallah asal Banjarnegara, Jawa Tengah, juga melalui pertarungan dua set langsung, 6-3 dan 6-4. Sementara Nurin Nabila Wahyu di babak 4 besar membukukan kemenangan straight set 6-2 dan 6-1 atas Tiara Naura Nur Azizah dari Riau. Di perempat final Nurin Nabila Wahyu membuat kejutan dengan menumbangkan unggulan kedua, Dinda Nurmayanda asal Banjarnegara, 6-3 dan 6-4.

Terkait prestasi gemilang Nurin Nabila Wahyu yang berhasil menjadi runner up di kejurnas tenis yunior New Armada Cup 2019 ini, Wahyu Pramono ayah Nurin mengaku bersyukur dengan capaian putrinya tersebut, namun demikian dia berharap agar Nurin mau berlatih lebih giat lagi. 

"Kami sangat bersyukuar atas berkah dari Allah SWT karena semua itu Allah SWT yang memberi, juga hasil usaha dari latihan keras dan disiplin, walau hanya runner up kami bersyukur, insya Allah kekalahan di final akan memacu dan menjadi cambuk bagi Nurin agar lebih giat berlatih dan membenahi kekurangan serta kesalahan-kesalahan di final kemarin" tulis Wahyu Pramono dalam pesan singkatnya kepada arayanaNews usai perhelatan kejurnas tenis yunior New Armada Cup 2019. (arayana) 

Baca juga: Priska Madelyn Nugroho Bidik Perempat Final Australia Terbuka 2019