Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

David Agung Susanto Melenggang Ke Babak Kedua

David Agung Susanto berhasil melewati hadangan perdana turnamen Combiphar Tennis Open 2018 seri ketiga yang berlangsung di Lapangan Tenis The Sultan Hotel, Senayan, Jakarta, Selasa (7 Agustus 2018). Salah satu petenis andalan tuan rumah itu mendepak petenis India, Kunal Anand.


David Agung Susanto
foto doc Wong Fotolog/Wong Ara Lahat
David alias Boneng, demikian David Agung Susanto biasa disapa, unggul dalam dua set langsung dengan skor telak 6-4 dan 6-0.

"Hari ini saya maen lebih aggressive dari awal dan coba return yang bagus." ungkap David membeberkan resep kemenangannya hari ini, kepada arayanaNews (7/8).

Ini untuk kedua kalinya David mengalahkan Kunal Anand, sebelumnya David membekuk Kunal pada babak pertama seri pertama turnamen Indonesia ITF Men’s Future ini, dua pekan silam.

Di babak kedua, David Agung Susanto yang diproyeksikan bakal membela merah putih di Asian Games 2018 itu, akan menghadapi petenis kualifikasi dari Kosta Rika, Jesse Flores yang di laga perdana hari ini secara mengejutkan berhasil menumbangkan seeded ketiga asal Polandia, Maciej Smola, melalui pertarungan yang berlangsung tiga set dengan skor akhir, 6-4, 3-6 dan 4-6.

Sementara wakil Indonesia lainnya, Justin Barki dan Muhammad Rifqi Fitriadi, harus terhenti langkahnya di babak pertama setelah dikalahkan oleh lawan-lawan mereka. Justin harus mengakui keunggulan seeded 4 asal India, Karunuday Singh, 3-6 dan 6-7 (5), sedangkan Rifqi Fitriadi dipaksa menyerah oleh petenis Australia, Michael Look, juga dalam dua set langsung, 5-7 dan 3-6.

"Dia (Michael Look) mainnya lebih dewasa dari saya." tutur Rifqi Fitriadi dalam pesan singkatnya kepada arayanaNews usai laga. (arayana)