Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Piala Dunia 2018: Iran 0 - Spanyol 1

Tim matador Spanyol berhasil meraih tiga poin setelah pada pertandingan lanjutan babak penyisihan grup B piala dunia 2018, berhasil mengalahkan wakil Asia, Iran dengan skor kemenangan 1-0. 

Pada laga yang berlangsung di di Kazan Arena pada hari Rabu tanggal 20 Juni 2018 atau Kamis dini hari waktu Indonesia bagian barat tersebut, tim nasional Spanyol berhasil unggul atas timnas Iran setelah penyerang tim matador, Diego Costa berhasil mencetak gol pada menit ke 54.

Pada menit ke 63 Saeid Ezatolahi sempat mencetak gol bagi Iran, namun gol tersebut harus dianulis oleh wasit karena menganggap Saeid Ezatolahi berada dalam posisi offside.

Dengan hasil kemenangan timnas Spanyol atas timnas Iran ini maka untuk sementara, Spanyol berhasil memuncaki klasmen sementara grup B bersama Portugal yang sama-sama mengantongi nilai 4.

Pada pertandingan grup B selanjutnya, bakal saling beradapan Spanyol kontra Maroko dan Iran versus Portugal yang akan digelar pada tanggal 26 Juni 2018, pukul 01.00 WIB.


Iran: 1-Alineza Beiranvand, 3-Haji Safi, 8-Morteza Pouraliganji, 19-Majid Hosseini, 23-Ramin Rezaeian, 9- Omid Ebrahimi, 10-Karim Ansarifard, 11-Vahud Amiri, 6-Saeid Ezatolahi, 17-Mehdi Taremi, 20-Sardar Azmoun

Pelatih: Carlos Queiroz

Spanyol: 1-David De Gea, 2-Daniel Carvajal, 3-Gerard Pique, 15-Sergio Ramos, 18-Jordi Alba, 5-Sergio Busquets, 6-Andres Iniesta, 11-Lucas Vazquez, 22-Isco, 21-David Silva, 19-Diego Costa

Pelatih: Fernando Hierro