Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Naomi Osaka Juara AS Terbuka 2018

Petenis Jepang, Naomi Osaka berhasil merengkuh gelar juara tunggal putri turnamen grand slam Amerika Serikat Terbuka 2018 setelah pada laga puncak menghempaskan mantan petenis nomor satu dunia, Serena Williams.


Naomi Osaka Juara AS Terbuka 2018
setelah kalahkan Serena Williams
Pada laga final yang diwarnai drama pemberian penalti bagi Serena Williams tersebut, Naomi yang diturnamen ini didapuk sebagai unggulan ke 20, berhasil mengalahkan petenis idolanya itu melalui pertarungan dua set langsung. Bertarung di Arthur Ashe Stadium, Naomi mendepak seeded 17 itu dengan skor 6-2 dan 6-4.

Kesuksesan Naomi Osaka menjuarai Amerika Serikat Terbuka 2018 ini sekaligus menjadi catatan sejarah baru dimana untuk pertama kalinya petenis Jepang berhasil menjadi juara di sebuah turnamen Grand Slam.

Dengan hasil ini maka Naomi Osaka yang lahir pada 16 Oktober 1997, akan menempati peringkat 7 WTA (tunggal), sementara Serena Williams akan terdongkrak ke posisi 16.

Semoga kesuksesan Naomi Osaka menjadi yang terbaik di ajang turnamen grand slam Amerika Serikat Terbuka 2018 ini dapat menginspirasi para petenis putri Asia khususnya Indonesia yang mengukir prestasi serupa. (arayana)