Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Priska Melangkah Ke Perempat Final Hong Kong Open ITF Junior Tennis Championships 2018 (G2)

Priska Madelyn Nugroho belum menemui kesulitan yang berarti dan melenggang mulus ke babak perempat final turnamen Hong Kong Open ITF Junior Tennis Championships 2018.

Priska Madelyn Nugroho dan Janice Tjen
Di babak pertama turnamen ITF yunior grade 2 tersebut, Priska melibas petenis asal negeri Paman Sam, Sasha Wood, straight set 6-0 dan 6-3. Kemudian di babak kedua giliran petenis China, Cong Ying Zhao yang dipecundangi oleh petenis kelahiran 29 Mei 2003 itu. Priska yang diunggulkan di tempat keenam, mendepak petenis asal negeri Tirai Bambu itu dalam dua set langsung, 6-1 dan 6-4.

Selanjutnya di kuarter final Priska harus berjibaku kontra lawan tangguh yakni Mananchaya Sawangkaew asal Thailand yang merupakan unggulan keempat. Pekan lalu petenis negeri Gajah Putih itu mengalahkan Priska, 7-6 (5) dan 6-3 di final turnamen ITF grade B1 bertajuk "2nd HCL Asian Junior Tennis Championships" yang berlangsung di India.

Namun sayangnya rekan senegara Priska yang juga turut ambil bagian di turnamen ini, Janice Tjen, harus terhenti langkahnya di babak kedua. Setelah pada pertandingan perdana memetik kemenangan dua set langsung, 6-1 dan 7-5 atas petenis kualifikasi asal China, Jiaqi Huang, di babak kedua Janice harus mengakui ketangguhan petenis Serbia, Andjela Skrobunja. Janice kalah dari seeded 7 itu setelah bertarung ketat rubber set yang berkesudahan dengan skor 3-6, 6-3 dan 3-6.

Di nomor ganda, baik Priska maupun Janice berhasil melaju ke babak perempat final bersama pasangan masing-masing. Priska yang berduet dengan petenis Thailand, Mai Napat Nirundorn lolos menyusul kemenangan yang mereka bukukan atas pasangan tuan rumah, Wing Kiu Jacqueline/Alicia Yue dengan skor telak, 6-1 dan 6-1. Sementara Janice Tjen yang berpatner dengan petenis China Taipei, Kuan Yi Lee, melenggang ke babak kuarterfinal setelah menghempaskan duet tuan rumah lainnya, Wing Ka Lin/Sheena Masuda Karrach straight set 6-0 dan 6-3.

Berikutnya Janice Tjen/Kuan Yi Lee akan menghadapi duet gado-gado Thasaporn Naklo (Thailand)/ Himari Sato (Jepang) yang merupakan unggulan teratas. Sementara Priska/Mai yang pada turnamen ini diunggulkan ditempat ketiga, akan bertanding menghadapi pasangan China, Jiaqi Huang/Cong Ying. (arayana)